SUKABUMIUPDATE.com - Aksi pencurian plat besi penutup jalan bolong kembali terjadi di Kabupaten Sukabumi. Pencurian plat besi itu terjadi di ruas jalan Mareleng - Cibenda tepatnya di Kampung Sindanghayu, Desa Cibenda, Kecamatan Ciemas dan ruas jalan Cijaksa - Mataram di Kampung Babakankaret, Desa Cikarang, Kecamatan Jampangkulon.
Pencurian plat besi di Desa Cibenda terjadi Senin malam, 13 Juni 2022 kemudian di Desa Cikarang terjadi pada Selasa Rabu 15 Juni 2022, sekitar pukul 03.00 WIB.
Di wilayah kerja UPTD Pekerjaan Umum Jampangkulon terpasang 11 unit Plat Besi penutup Jalan bolong. Dari jumlah itu, 2 diantaranya hilang.
"Yang hilang di ruas Mareleng - Cibenda 1 unit, dan di ruas Cijaksa - Mataram 1 unit," kata UPTD Pekerjaan Umum Wilayah Jampangkulon Rudi AB kepada sukabumiupdate com, Kamis (16/6/2022).
Rudi AB menuturkan plat besi itu berukuran panjang 240 centimeter, lebar 120 centimeter dan ketebalan 2 centimeter dengan berat 800 kilogram.
Rudi menyatakan, dari keterangan Kepala Desa Cikarang dan Kepala Desa Cibenda, pencuri plat besi ini dilakukan oleh enam orang lebih. Dalam melakukan aksinya pelaku menggunakan mobil pick up.
“Kami sudah berkoordinasi dengan Kepala Desa Cibenda, Kecamatan Ciemas, serta Kepala Desa Cikarang, Kecamatan Jampangkulon. Besok kami akan membuat laporan kehilangan ke pihak kepolisian," jelasnya.
Editor : Andri Somantri