Sukabumi Update

Warga Soroti Perbaikan TPT Lapang Sepak Bola di Ciracap Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Perbaikan tembok penahan tanah atau TPT lapang sepak bola Dahaga Bakti di Kampung Cirangkong, Desa Ciracap, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, dinilai tidak ada perkembangan. Padahal, TPT yang ambruk pada Desember 2021 ini sudah mulai diperbaiki pada Januari 2022.

TPT sepanjang 11 meter dengan tinggi 2 meter tersebut ambruk setelah satu bulan dibangun atau November 2021. TPT ini dibangun dalam proyek penataan lapang olah raga Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Sukabumi, yang menelan dana Rp 89.013.000,00, bersumber dari APBD 2021.

Baca Juga :

"Hingga saat ini tidak ada upaya (perkembangan) perbaikan," kata warga Ciracap, Uceh Superman kepada sukabumiupdate.com, Kamis (7/7/2022). Uceh menyebut ada keretakan sepanjang 8 meter di TPT tersebut.

Menurut Uceh, setelah ambruk akibat hujan dan angin kencang, hanya ada pembersihan puing-puing tembok yang berserakan ke jalan. Setelah itu, tidak ada perkembangan. Padahal, pada Januari 2022 perbaikan dimulai oleh pihak pelaksana karena TPT ini masih rusak di bawah tiga bulan sejak selesai dibangun.

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI