Sukabumi Update

Dinsos Sukabumi Bantu Korban Amukan si Jago Merah di Jampangkulon

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sukabumi menyalurkan bantuan untuk korban amukan si jago merah atau kebakaran di Kampung Pasirsuuk RT 06/02, Desa Mekarjaya, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi.

Bencana yang menghanguskan 3 rumah panggung itu terjadi pada Senin, 4 Juli 2022 malam. 

Baca Juga :

Penyerahan bantuan dari Dinsos, diserahkan oleh Puskesos Desa Mekarjaya, Kecamatan Jampangkulon, Suryadin kepada pemilik rumah yang terbakar yaitu Rahmat, Aam dan Wawan pada Jumat, 8 Juli 2022. 

"Penyerahan bantuan berupa paket alat rumah tangga serta paket sembako yang sudah dikemas," kata Suryadin kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (9/7/2022).

Suryadin menyatakan, penyerahan bantuan dari Dinsos disaksikan Kepala Desa (kades) Mekarjaya, ketua RT, ketua RW.

Menurut dia, kades, RT dan RW merupakan panitia pengumpulan donasi untuk pembangunan kembali rumah warga korban kebakaran.  

"Memang rencananya akan didirikan lagi rumah, saat ini sedang pengumpulan bahan material, warga sudah mulai bergerak dengan menebang pohon serta bambu dan memberikan sumbangan," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI