Sukabumi Update

Tabrakan Revo dengan Gran Max di Cisolok Sukabumi, Pemotor Luka Berat

SUKABUMIUPDATE.com - Kecelakaan melibatkan motor Honda Revo dan mobil Gran Max terjadi di Jalan Raya Cisolok, Kampung Jalan Lempeng RT 01/01, Desa Cisolok, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (1/10/2022) sekitar pukul 12.06 WIB. Insiden ini menyebabkan seorang pemotor luka berat.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi, Ipda M Yanuar Fajar mengatakan, kecelakaan tersebut bermula ketika motor Honda Revo F 5456 QX yang dikendarai oleh MS (22 tahun) melaju dari arah Palabuhanratu menuju Cisolok.

Baca Juga :

Saat melintasi jalan lurus, pemotor diduga kurang konsentrasi sehingga kendaraannya hilang kendali ke sebelah kanan jalan melewati garis Marka jalan.

“Pada saat yang bersamaan dari arah berlawanan melaju kendaraan Gran Max A 8984 KQ yang dikemudikan oleh JA (27 tahun) membawa penumpang EK (37 tahun) dikarenakan jarak sudah terlalu dekat maka kecelakaan lalulintas tidak dapat terhindarkan lagi,” kata Fajar.

Akibat peristiwa itu, pemotor mengalami mengalami luka berat di kepala. Kendaraannya pun rusak parah akibat tabrakan tersebut.

"Korban sudah dibawa ke RSUD Palabuhanratu dan masih penanganan medis. Adapun kerugian materi sekitar Rp 10 juta," tandas Fajar.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI