Sukabumi Update

Fahmi: Dorong Warga Kota Sukabumi Lebih Peduli Sesama

SUKABUMIUPDATE.com - Permasalahan sosial di masyarakat bisa diatasi dengan kebersamaan. Kepedulian sosial masyarakat kepada sesama akan sangat membantu pemerintah dalam mewujudkan cita-cita pembangunan untuk mensejahterakan rakyat di seluruh lapisan.

Hal ini yang ingin ditekankan Wakil Wali Kota Sukabumi Ahmad Fahmi, saat memberikan apresiasi kepada Komunitas Sehati (Sentuhan Hati) Sukabumi yang terus beraksi sosial kepada masyarakat kurang mampu. Komunitas Sehati Sukabumi memulai awal tahun 2017 dengan bhakti sosial memberikan santuan kepada anak yatim.

“Atas nama pribadi dan Kepala Daerah serta pemerintah dan warga Kota Sukabumi, mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Komunitas Sehati Sukabumi,” ungkap Fahmi saat menghadiri acara tersebut di salah satu hotel di Kota Sukabumi, Sabtu (7/1) lalu.

Fahmi berharap aksi tersebut dipertahankan dan dikembangkan daya jangkaunya, karena sangat positif dan besar manfaatnya. “Tanpa peran serta masyarakat, sulit rasanya pemerintah daerah melakukan semuanya. Dukung pemerintah bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan bakti sosial kepada sesama yang kurang mampu,” lanjutnya.

Sehati Sukabumi menurut Fahmi memulai tahun 2017 dengan sangat baik. “Momen pergantian tahun ini, adalah paradigma hijrah oleh segenap lapisan warga masyarakat, termasuk oleh Komunitas Sehati Sukabumi. Hijrah untuk menjadi lebih peduli terhadap sesama, nilainya luar biasa,” ujar Fahmi.

Fahmi mengajak seluruh masyarakat Kota Sukabumi untuk memulai tahun 2017 dengan harapan menjadi lebih peduli terhadap sesama. “Menjadi warga masyarakat yang mutaqin, senantiasa mendapat ridho dan perlindungan dari Yang Maha Kuasa, termasuk kesehatan, umur panjang, rizki yang melimpah, dan diberi kemudahan dalam menjalankan berbagai kehidupan dan penghidupan,” pungkasnya.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI