Sukabumi Update

Dua Pemuda Diamankan Sat Lantas Polres Sukabumi Kota

 

SUKABUMIUPDATE.com - Dua pemuda belum diketahui identitasnya, digelandang jajaran Satuan Lalulintas (Sat Lantas) Kepolisian Resor (Polres) Sukabumi Kota, kearena mengendarai sepeda motor jenis matic tanpa dilengkapi tanda nomor polisi, surat-surat yang sah, dan tidak menggunakan helm, Selasa (14/2).

Keterangan yang berhasil dihimpun sukabumiupdate.com, penangkapan terhadap kedua pemuda itu bermula ketika jajaran Sat Lantas melakukan operasi rutin pelanggaran berlalulintas di daerah Jalan Cibeureum. Melihat ada operasi, kedua pemuda yang berboncengan di sepeda motor matic itu langsung putar arah.

BACA JUGA:
Merokok dalam Angkot, 89 Pria Terjaring Razia Satpol PP Kota Sukabumi

26 Pengemis dan Pengamen di Kota Sukabumi Terjaring Razia

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Pantau Langsung Razia Kendaraan Angkutan Barang

Polisi yang melihat gelagat mencurigakan, langsung melakukan pengejaran. Bukannya berhenti, dua pemuda ini malah meningkatkan kecepatan laju sepeda motornya menuju pemukiman padat penduduk dan bersembunyi di gorong-gorong.

“Setalah kami amankan, kami pun menggeldah kedua pemuda itu. Dari saku celana kami menemukan STNK (surat tanda nomor kendaraan-red) dan kunci sepeda motor. Tetapi ketika kami cocokan antara STNK dan nomor rangka kendaraan, berbeda. Kunci motor juga tidak sama,” jelas Bripol Ilham, yang melakukan pengamanan.

Guna mendalami pemeriksaan, kata Ilham, kedua pemuda itu kini digelandang ke Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Sukabumi Kota. “Keduanya masih menjalani pemeriksaan intensif,” pungkasnya.

 

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI