Sukabumi Update

Pemkab Sukabumi Tak Sediakan Armada, Penumpang Cibadak-Benda Terlantar

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi mogok jalan sopir angkutan umum trayek 09 jurusan Cibadak-Benda, Kabupaten Sukabumi, yang berlangsung semenjak Senin (15/5) pagi hingga sore hari, mengakibatkan ratusan calon penumpang dari Cibadak menuju Cicurug dan sekitarnya terlantar.

Sebagian calon penumpang terpaksa menaiki mikro bus yang melintas, serta mini bus jenis Colt mini jurusan Sukabumi-Bogor. 

“Saya sudah menunggu angkutan umum lebih dari satu jam. Tetapi belum ada terlihat angkutan umum nomor 09 melintas,” ujar seorang calon penumpang perempuan, Ijah  (38) yang mengaku warga Bojonggenteng RT 01/01, Desa/Kecamatan Bojonggenteng.

BACA JUGA:

Jalan Jembatan Rusak, Angkot 09 Cibadak-Benda Kabupaten Sukabumi Kembali Mogok Jalan

Mogok Narik, Sopir 09 Cibadak-Benda Kabupaten Sukabumi Turunkan Penumpang

Protes Jalan Jembatan Rusak, Sopir Angkot Cibadak-Benda Kabupaten Sukabumi Ontrog BPJ BM Provinsi

Ia berharap, pemerintah cepat tanggap akan kondisi tersebut dan menyediakan armada untuk mengangkut calon penumpang yang terlantar. “Dari tadi saya tidak melihat adanya armada bantuan dari pihak Pemerintah Daerah,” ketusnya.

Hal serupa diungkapkan Iwan Faisal (40), yang mengaku warga Kecamatan Cicurug. Ia mengaku, sudah hampir satu jam menunggu angkutan 09, namun tak kunjung melintas. “Kalau begini terus, bukan hanya sopir saja yang rugi. Kami penumpang pun sangat dirugikan,” ujar dia.

Sementara pantauan sukabumiupdate.com, petugas Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Kepolisian Resor (Polres) Sukabumi yang berjaga di sepanjang Jalan Syuryakencana, Cibadak, terpaksa menghentikan sejumlah kendaraan bak terbuka, dan meminta para pengendara itu menaikkan serta membawa calon penumpang tujuan Cicurug dan sekitarnya.  

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI