Sukabumi Update

Si Gandaria dari Cikakak Kabupaten Sukabumi, Satu Kilogram Seharga Satu Gram Emas Murni

SUKABUMIUPDATE.com - Apa rasanya jika memakan durian yang harga satu buahnya sama dengan harga satu gram emas murni. Itulah fakta, buah yang disebut durian si Gandaria asal Desa Sukamaju, Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi, yang sangat terkenal itu, membuat para penggemar tergila-gila karena rasanya yang khas.

"Setiap kali panen hanya sedikit, paling banyak 50 buah itu juga di sini hanya ada beberapa pohon saja, makanya harganya sangat mahal," jelas petani durian Desa Sukamaju, Zenal (35) kepada sukabumiupdate.com, Minggu (11/6).

BACA JUGA: Soal Durian Musangking, Karang Taruna Cikakak Kabupaten Sukabumi: Membunuh Petani Lokal

Entah dari tahun berapa jenis si Gandaria ini ada di Cikakak. Yang pasti, selain saat ini sudah mulai langka, membuat durian si Gandaria sangat mahal. Di dalam durian si Gandaria, biji yang ada di dalamnya paling ada empat yang rata-rata layak tanam. Namun sayangnya, itupun tidak semua bisa tumbuh normal saat ditanam.

"Yang asli durian si Gandaria sekitar sini ada satu pohon. Baru dua tahun petani di sini mulai membudidayakan kembali durian ini, karena saat ini sudah mulai langka," bebernya.

BACA JUGA: Ada Surabi Durian Montong di Kaum Cicurug Kabupaten Sukabumi

Meskipun mahal, tapi tetap saja durian si Gandaria menjadi primadona dan di buru oleh penggemarnya. Sehingga setelah si Gandaria dipetik dari pohonnya, tidak sampai setengah hari pun sudah ludes terjual.

"Durian ini sudah ada penggemarnya sendiri, mereka sudah hafal jalan durian ini turun dan dipasarkan sehingga, untuk pembeli pemula harus pesan terlebih dahulu jika mau kebagian," tutur Zenal.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI