Sukabumi Update

Dibanding 2016, Pengunjung Pantai Minajaya Kabupaten Sukabumi Tahun Ini Meningkat

SUKABUMIUPDATE.com – Diperkirakan sejak hari H hingga H+5 Lebaran 1438 H, wisatawan yang berkunjung ke Pantai Minajaya Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi, jumlahnya mencapai puluhan ribu, didominasi kendaraan roda dua (Motor).

Menurut Koordinator tolget retribusi Pantai Minajaya, Sarmat, berdasarkan hitungan karcis yang keluar sejak hari H sampai H+5, untuk motor jumlahnya sebanyak 1.200 lembar, jenis sedan 350 lembar, minibus 700 lembar, mikrobus 10 lembar, dan bis besar satu lembar.

BACA JUGA: H+5 Lebaran 1438 H, Pemandian Air Panas Cisolok Kabupaten Sukabumi Jadi Buruan Wisatawan

“Untuk karcis yang keluar hari ini, motor sebanyak 100 lembar, jenis sedan 15 lembar, minibus 43 lembar, mikrobus 2 lembar, dan bis besar kosong,” rincinya kepada sukabumiupdate.com, Jumat (30/6).

Sedangkan data karcis yang keluar pada Kamis (29/6) lalu, aku Sarmat, sudah disetorkan. “Puncaknya kemarin, hari Rabu dan Kamis. Hari ini turun 30 persen dari pengunjung kemarin. Akumulasi jumlah pengunjung dari kemarin bisa mencapai 20 ribuan. Tahun ini (2017) ada peningkatan dibanding tahun 2016,” sebutnya.

BACA JUGA: Wow!!! 4.000 Pengunjung Padati Objek Wisata Panenjoan Kabupaten Sukabumi

Hanya memang kata Sarmat, wisatawan banyak yang mengeluh terutama fasilitas di Minajaya, seperti villa atau penginapan belum memadai. “Jadi, para pengunjung hanya selintas ke Minajaya ini,” terangnya.

Sementara, menurut Ule (42) pemilik warung di Pantai Minajaya, puncak wisatawan terjadi pada H+2 dan H+3. “Kalau jumlah semuanya, pengunjung Pantai Minajaya kurang lebih 20 ribuan. Belum ditambah pengunjung lokal,” singkatnya saat ditemui dalam kesempatan terpisah.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI