Sukabumi Update

Terbentur Biaya, Juni Warga Cibeber Kabupaten Sukabumi Korban Pengeroyokan, Terbaring Lemah

SUKABUMIUPDATE.com - Juni bin Juki (25) warga Kampung Cibeber, RT 01/02, Desa Sukamanah, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi, korban pengeroyokan oleh sekelompok orang tak dikenal di  Kampung Cibatu, Desa Bojong, Kecamatan Kalibunder, terbariung lemah di rumahnya, karena tidak memiliki biaya untuk berobat.

Anda Suhand (45) juru bicara keluarga Juni kepada sukabumiupdate.com, Selasa (4/7) mengatakan, Juni terpaksa di bawa pulang dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jampang Kulon, untuk di bawa berobat ke ahli patah tulang. “Sebenarnya pihak RSUD Jampang Kulon merujuk Juni ke RSUD Syamsudin SH, di Kota Sukabumi. tapi itu tadi, karena pihak keluarga tidak punya, terpaksa mau di bawa ke ahli patah tulang,” katanya.

Ia mengatakan, saat ini, Juni telah bisa diajak bicara. Namun ia masih enggan menceritakan kejadian yang menimpa dirinya.

BACA JUGA: Dikeroyok Orang Tak Dikenal, Juni Warga Cibeber Kabupaten Sukabumi Kritis

Anda menambahkan, sebenarnya salah satu pelalku pengeroyojan sudah ada yang datang ke rumah Juni meminta kasus pengeroyokan ini tidak berlanjut ke ranah hukum. “Salah seorang yang mengaku sebagai pelaku pengeroyokan itu meminta damai dan menyelesaiakan persoalan ini secara kekeluargaan. Namun pihak keluarga Juni belum memberikan keputusan,” katanya.

Sebelumnya diberitakan sukabumiupdate.com, Juni dikeroyok sekitar 10 orang di Kampung Cibatu, Desa Bojong, Kecamatan Kalibunder, dihadapan anggota dari Kepolisian Sektor (Polsek) Kalibunder. Pihak keluarga Juni mengaku sudah melaporkan kejadian ini ke Polsek Kalibunder. Sementara pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Kalibunder, belum berhasil dikonfirmasi terkait kasus pengeroyokan ini. 

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI