SUKABUMIUPDATE.com - Secara resmi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengusung Achmad Fahmi sebagai Bakal Calon (Balon) Wali Kota Sukabumi, dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 sekaligus mengukuhkan dan melantik tim pemenangan. Dukungan tersebut disampaikan dalam silaturahmi akbar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Sukabumi yang digelar di Gedung Juang 45, Kota Sukabumi, Sabtu (15/7/2017) pagi tadi.
BACA JUGA:Â Kemana Arah Politik Incumbent dan Peluang Menang di Pilkada Kota Sukabumi 2018-2023
Pantauan sukabumiupdate.com, selain kader dan para pengurus partai, silaturahmi akbar ini juga dihadiri para perwakilan partai politik (Parpol) dan sejumlah undangan lainnya, bahkan Wali Kota Sukabumi Mochamad Muraz pun turut hadir dalam acara ini.
BACA JUGA:Â DPC Partai Hanura Dukung Gagasan Sekda Kabupaten Sukabumi
Menanggapi pengukuhan wakilnya (Achmad Fahmi-red) oleh DPD PKS Kota Sukabumi, sebagai Balon Wali Kota Mendatang, kata Muraz, hal tersebut sangat wajar, dan ia menganggap tidak ada masalah serta tak akan mengganggu hubungan kerja mereka.
BACA JUGA:Â PKS-Demokrat Kota Sukabumi Masih Jajaki Mufakat Jilid II, Sekum: Menang Mudah Itu Utama
“Hal tersebut sangat wajar, dan di satu sisi saya merasa telah berhasil. Artinya saya tidak salah dalam memilih pasangan selama ini. Terbukti peran dan tugas yang saya berikan dapat diselesaikan dengan baik," ujar Muraz kepada sukabumiupdate.com di sela acara.
Suasana silaturahmi akbar DPD PKS Kota Sukabumi yang digelar di Gedung Juang 45, Kota Sukabumi, Sabtu pagi tadi pun berlangsung meriah.
Editor : Administrator