Sukabumi Update

WNA Korea di Sukabumi, Santuni Ratusan Warga Sekitar Pabrik Yongjin

SUKABUMIUPDATE.com - Sekitar tiga puluh tujuh orang Warga Negara Asing (WNA) dari Korea, yang bekerja di PT Yongjin Javasuka Garment, Jalan Raya Siliwangi Kampung Pajagan Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Santuni 296 warga di lingkungan sekitar pabrik yang memproduksi jaket tersebut, Rabu (16/8/2017).

Manager HRD PT Yongjin Javasuka Garment, Irwan Setiawan menyampaikan ke sukabumiupdate.com, "Ini adalah Bentuk kepedulian sosial terhadap warga lingkungan perusahaan, adapun warga yang di santuni diantaranya, anak yatim piatu dan keluarga prasejahtera.

Santunan ini diberikan kepada 52 warga di sekitar pabrik Yongjin 1, 184 warga di sekitar pabrik Yongjin 2, dan 60 warga di sekitar pabrik Yongjin 3. "Total penerima 296 warga dan dana yang disalurkan dalam kegiatan sosial dan kemanusian ini mencapai 44 juta rupiah," jelas Irwan.

BACA JUGA: Pelajar Asal Jepang Berbagi Ilmu di SD Negeri Manggis, Kabupaten Sukabumi

Hal ini sebenarnya sudah berjalan sejak tahun 2011 dan pimpinan PT Yongjin Javasuka Garment, Mr Sw Lee, didampingi Mr Park Jun, Mr David Eom serta Manager HRD Irwan Setiawan.

Santunan berupa Uang Sebesar Rp150 ribu per-orang, untuk 296 anak yatim, piatu dan keluarga prasejahtera dari lingkungan RT01/02/03/04 RW 011, Kampung Pajagan, Desa Benda,Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.

Lebih lanjut Irwan, "Mudah-mudahan apa yang di lakukan oleh Warga Negara Korea ini bisa bermanfaat bagi warga sekitar, untuk kedepannya akan tetap kami lakukan, dan ini rutin setiap tahun, jelas Irwan.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI