Sukabumi Update

Lagi, Aparat Polsek Palabuhanratu Resor Sukabumi Amankan Puluhan Pelajar

SUKABUMIUPDATE.com – Setelah melakukan pencarian, tak butuh waktu lama, jajaran Polsek Palabuhanratu, resor Sukabumi, kembali mengamankan belasan pelajar SMK berseragam lengkap, di sekitar Pantai Gadobangkong Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kamis (14/9/2017) sekitar pukul 19.00 WIB.

Saat ditangkap, belasan pelajar yang diduga masih satu sekolah dengan yang diamankan sebelumnya itu, sedang berkumpul di pinggir pantai.

BACA JUGA: Kedapatan Bawa Sajam, Pelajar Diamankan Polsek Palabuhanratu Resor Sukabumi

"Ini lebih banyak dari yang tadi siang ditangkap," kata Kapolsek Palabuhanratu, Kompol Saidina M, kepada sukabumiupdate.com, petang tadi.

kini, para pelajar yang diduga akan melakukan tawuran tersebut diamankan bersama delapan pelajar lainnya yang diamankan sebelumnya. "Namun yang ini tidak membawa sajam," terangnya.

BACA JUGA: Tawuran, Dua Pelajar SMK Terbaring di Rumah Sakit Cibadak Kabupaten Sukabumi

Sementara menurut saksi mata, Deri Hermanto (27 tahun) mengatakan, saat ditangkap yang kedua di pinggir pantai, para pelajar tersebut hanya bisa diam dan pasrah karena sudah terkepung petugas.

"Karena jumlah petugasnya banyak, saat dilakukan penangkapan, jadinya mereka tak bisa lari," singkat Deri, dalam kesempatan terpisah.

BACA JUGA: Puluhan Siswa SMP Asal Bogor Mau Tawuran di Sukabumi?

Pantauan sukabumiupdate.com sekitar 22 orang pelajar SMK berseragam lengkap atribut tersebut kemudian dibawa ke Mapolsek untuk dimintai keterangan.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI