SUKABUMIUPDATE.com - Sebanyak 33 sopir beserta angkutan umum diperiksa petugas gabungan Badan Narkotika Nasional (BNN), dan Dishub Kabupaten Sukabumi. Petugas memastikan, seluruh sopir dan angkutan umum yang diperiksa tidak bermasalah.
"Alhamdulillah hasil dari tes urine semua negatif, sopir maupun awak kendaraannya tidak ada yang menggunakan narkoba, " ungkap AKBP Deni yusdanial kepala BNN Kabupaten Sukabumi, Sabtu (16/12/2017).
BACA JUGA:Â BNN - Dishub Kabupaten Sukabumi Operasi Bersama di Terminal Cibadak
"Kami harap semua masyarakat, tidak hanya sopir dan awak kendaraan, untuk menjauhi narkoba," tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama Kadishub Kabupaten Sukabumi Thendy Hendrayana menjelaskan, operasi gabungan bertujuan menjaga stabilitas dan kondusifitas dalam berkendara. Ia memastikan, seluruh kendaraan yang diperiksa dalam kondisi laik jalan.
BACA JUGA:Â BNNK dan Kejari Kota Sukabumi Sosialisasi P4GN di Lingkungan Pendidikan
"Semuanya dalam keadaan baik. Untuk menekan angka kecelakaan, kami akan agendakan operasi rutin di setiap terminal yang ada di Sukabumi," pungkasnya.
Editor : Administrator