Sukabumi Update

Belum Ditemukan, Bocah Sembilan Tahun Terseret Ombak Laut Palabuhanratu

SUKABUMIUPDATE.com - Kawasan objek wisata Pantai Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, kembali menelan korban.

Informasi dihimpun, kali ini giliran warga sekitar Jalan Pelita Palabuhanratu, terbawa arus air laut Pantai Cipatuguran, tepatnya belakang pangasinan masjid Rawakalong, Kamis (28/12/2017) sore. 

BACA JUGA: Diduga Terseret Ombak Saat Mencari Ikan, Petani di Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi Ini Meninggal

Kejadian tersebut bermula, saat korban atas nama Haikal (09 tahun), sekitar pukul 17.30 WIB, berenang bersama ketiga saudaranya di sekitar Pantai Rawakalong.

"Pada saat kejadian, keadaan air laut sedang besar, dan langsung sang anak sangat cepat terseret arus. Sehingga tidak dapat tertolong," tulis Kasatpol Airud Palabuhanratu, AKP Amran Kusnandar kepada sukabumiupdate.com melalui chat WhatsApp, sore tadi.

BACA JUGA: Tim SAR Cari Dua Pemburu Hanyut di Sungai Cileungsir Jampang Tengah

Adapun ciri ciri korban, kata Amran, tinggi badan sekitar 120 Centimeter (Cm), dan kulit sawo matang. "Saat mandi, Haikal menggunakan kaos merah kerah hitam, celana panjang hitam, rambut pendek," sebutnya.

Hingga berita ini dilansir, korban masih belum ditemukan, dan pencarian petugas gabungan Satpol Air, Basarnas, Sarda, dan relawan Balawista akan dilakukan besok. "Pencarian korban akan mulai dilakukan esok pagi," terangnya.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI