SUKABUMIUPDATE.com - Kaisar Alfikar. Bayi 14 bulan tewas usai diracun oleh M Taufik lelaki yang tak lain ayahnya sendiri. Alasan sang ayah membunuh bayinya pun akhirnya terungkap.
Informasi dihimpun dari pihak keluarga, sebelum melakukan tindakan keji, Taufik sempat meminta uang kepada istrinya untuk membeli susu. Namun, sang Istri yang bekerja di Batam, enggan memenuhi permintaan Taufik.
BACA JUGA:Â Jenazah Bayi Korban Diracun Ayah Datang, Isak Tangis Pecah di Parungkuda Sukabumi
Kakek Korban Iwan menyampaikan, pelaku memberi racun tikus kepada bayinya dengan cara dicampur pada minuman susu. Pelaku juga mengkonsumsi racun yang sama.
"Dia meracun Kaisar lewat susu, saya enggak tahu bagaimana pelaku mengkonsumsi racun tikus," ujar Iwan kepada sukabumiupdate.com di rumah duka.
BACA JUGA:Â Bayi Tewas Diracun Ayah di Cirebon Ternyata Warga Sukabumi
Iwan menambahkan, setelah meminum racun, pelaku sempat membawa korban agar dapat mendapatkan pertolongan.
"Pelaku sempat membawa ke Puskesmas setempat namun ditolak hingga akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Polisi di Indramayu," pungkas Iwan.
Editor : Administrator