SUKABUMIUPDATE.com - Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Dinas Perumahan, Permukiman dan Kebersihan (Disperkimsih) Wilayah Utara Kabupaten Sukabumi belum menerima laporan kondisi taman vertikal (verical garden) di Simpang Ratu yang tidak terawat. Padahal, beberapa tanaman pada taman vertikal tersebut mati.
Kepala UPTD Perkimsih Wilayah Utara, Apit Nuryantom mengatakan, pihaknya tidak tahu tentang kondisi taman vertikal tersebut.
BACA JUGA:Â Ini Jadinya Ketika Taman Vertical Garden Cibadak Dibangun Tapi Tak Dirawat
"Kalau pun itu tidak ada perawatan, kami tidak tahu," kata Apit kepada sukabumiupdate.com, Senin (8/1/2018).
Kendati begitu, Apit akan melaporkannya ke Kepala Dinas (kadis) Perkimsih. "Saya akan laporkan dan ditelusuri keberadaan taman tersebut. Yang saya tahu, kalau masalah pertamanan itu kewenangan bidang pemukiman," terangnya.
Editor : Administrator