Sukabumi Update

Isak Tangis Pecah, Jenazah TKW Asal Cicantayan Kabupaten Sukabumi yang Dibunuh Tiba di Rumah Duka

SUKABUMIUPDATE.com - Isak tangis keluarga pecah menyambut kedatangan jenazah Iros Rosidah (32 tahun), Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Kampung Cibarongbok RT 2 RW 5, Desa Cicantayan, Kecamatan Cicantanyan Kabupaten Sukabumi yang dibunuh di Dubai United Arab Emirates (UAE), Kamis (1/2/2018).

Jenazah tiba di rumah duka menggunakan ambulance BAZNAS sekitar pukul 21:15 WIB. Sejumlah petugas Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi mendampingi kedatangan jenazah.

BACA JUGA: Puluhan Warga Tunggu Kedatangan Jenazah TKW Asal Cicantayan Sukabumi yang Dibunuh di Dubai

Iros merupakan salah satu korban pembunuhan yang dilakukan seorang warga Bhangladesh di tempat kerjanya di Uni Emirate Arab. Kabar pembunuhan Iros didapat keluarga pada Desember 2017 lalu.

Iros bekerja sebagai TKW di Abu Dhabi sejak 6 Juni 2016. Ia meninggalkan satu orang suami dan dua orang anak. 

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI