SUKABUMIUPDATE.com - Tebing setinggi lima meter lebih yang di Kampung Cibatu, 01/15, Desa Sekarwangi, Kabupaten Sukabumi, Kamis (8/2/2018) siang sekitar pukul 14.00 WIB, longsor. Hujan deras yang mengguyur kawasa utara Sukabumi ini, membuat rumah warga di bawah tebing rusak berat tertimbun material longsor.
Bagian belakang rumah milik keluarga, Edi Supriyadi hancur dihantam material longsor dari tebing yang berada dibelakang bangunan. Tembok belakang jebol, tanah, lumpur dan air masuk ke bagian dapur.
BACA JUGA:Â Korban Longsor Maseng Dimakamkan di Cicurug Sukabumi, Satu Orang Masih Dicari
"Kejadiannya pas kami lagi di rumah. anak saya lagi bikin mie di dapur. Alhamdulilah bisa keluar dari rumah dan selamat," tutur Edi.
Pasca kejadian, warga setempat langsung bergotong-royong membersihkan material longsor. "Semua pemerintah bisa bantu. Khususnya untuk memperbaiki tebing yang longsor biar aman," lanjut Edi.
Editor : Administrator