Sukabumi Update

Rumah Warga Desa Tenjojaya Cibadak Sukabumi Tertimpa Longsor

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan yang mengguyur menyebabkan satu bangunan rumah milik Tarman (45 tahun) tertimpa longsor di Kampung Babakan RT 02/08 Desa Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Kamis (8/2/2018).

"Tebing setinggi 10 meter dan lebar lima meter tergerus longsor dan menimpa rumah warga, untung tidak ada korban jiwa, " ungkap Sekretaris Desa Tenjojaya Agustina Supriyadi saat ditemui sukabumiupdate.com dilokasi kejadian.

BACA JUGA: Longsor Hantam Rumah di Sekarwangi Cibadak Kabupaten Sukabumi

Lebih lanjut, Agustina mengungkapkan rumah mengalami rusak ringan dengan kerugian yang diperkirakan sekitar  Rp 10 juta rupiah. Warga pun bergotong-royong membantu menyingkirkan material longsor.

"Penghuni rumah saat ini mengungsi ke rumah kerabatnya, karena takut terjadi longsor susulan," jelasnya.

BACA JUGA: Korban Longsor Maseng Dimakamkan di Cicurug Sukabumi, Satu Orang Masih Dicari

Sementara itu, Tarman pemilik rumah mengatakan hanya bisa pasrah ketika melihat kondisi rumahnya tertimpa longsor.

"Namanya juga musibah, mau gimana lagi hanya bisa sabar," pungkasnya.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI

Opini

KRL Nuju Sukabumi 21 Jan 2026, 17:34 WIB