SUKABUMIUPDATE.com - Hujan yang mengguyur tak menyurutkan niat warga untuk membantu pencarian Ismi Sharotul Shita (8 tahun), korban hanyut di Sungai Cibatu Hilir, Kampung Pancalikan, Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Warga nekat melanjutkan pencarian hingga malam hari.
BACA JUGA:Â Pencarian Korban Hanyut di Cibadak Sukabumi Dihentikan Sementara
"Ini bentuk solidaritas warga satu ke-RWan akan terus mencari korban sampai ketemu. Meskipun tadi Tim SAR mengintrusikan pencarian harus dihentikan sementara karena sesuai SOP-nya," ungkap Deden (42 tahun), warga sekitar yang membantu proses pencarian, Minggu malam (11/2/2018).
Hal yang sama juga dikatakan Usep Widi Saputra (24 tahun). Dirinya bersama warga lain akan terus mencari sampai ketemu, meskipun dengan alat seadanya.
BACA JUGA:Â Tanpa Pelampung, Warga Turun ke Sungai Ikut Cari Korban Hanyut di Cibadak Sukabumi
"Tentunya kamipun mengutamakan keselamatan diri. dalam melakukan penyisiran bantaran sungai maupun dalam penyelaman," ungkapnya.
Lebih lanjut Ia menjelaskan, upaya pencarian lanjutan dilakukan sekitar 100 warga. Warga hanya mengandalkan tali tambang sebagai alat pengaman, dan lampu senter untuk penerangan.
BACA JUGA:Â Menegangkan ! Begini Kronologi Bocah Terseret Arus Sungai Cibatuhilir di Cibadak Sukabumi
"Pencarian dilakukan hingga sekitar 400 meter dari tempat hanyut korban, itupun sesuai intruksi dari Tim SAR tadi sore, dan sebagian warga ada yang mencari sampai jembatan Tenjojaya Cicatih," jelasnya.
Sebelumnya Tim SAR mengintruksikan untuk menghentikan pencarian sementara hingga pukul 18.00 WIB. Pencarian seharusnya dilanjutkan besok pagi.
Editor : Administrator