Sukabumi Update

Pejabat Dinas PU Tanggapi Kerusakan Jalan Ibu Kota Kabupaten Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Banyaknya titik kerusakan jalan di Ibu Kota Kabupaten Sukabumi, Palabuhanratu, mendapat tanggapan dari pejabat dinas terkait. Proyek perbaikan jalan sudah diusulkan, namun belum bisa dieksekusi. 

Kepala Seksi Pemeliharaan Jalan Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Agus Hermawan menyadari masih banyak titik kerusakan jalan di Palabuhanratu. Diantaranya di Jalan Ahmad Yani, Cagar Alam Tangkuban Parahu Batusapi, Jalan Bhayangkara, dan Jalan Pangsor. 

Agus mengatakan, perbaikan pada jalan yang rusak tersebut menjadi tanggung jawab Dinas PU. Pihaknya tengah berupaya mengusulkan program perbaikan, namun masih menunggu jawaban dari pihak kepala sub bagian program di dinasnya. 

"Sudah saya usulkan kepada pihak terkait, namun sementara ini masih menunggu olahan program yang telah saya ajukan," ujar Agus ditemui sukabumiupdate.com di ruang kerjanya, Senin (26/2/2018). 

Nantinya, jalan yang rusak akan diperbaiki sesuai dengan tingkat kerusakan. Perbaikan diistilahkan dengan bahasa pemeliharaan rutin, dan berkala.

Tingkat kerusakan jalan yang mencapai 10 persen dari total panjangnya, akan dimasukan dalam pemeliharaan rutin. Sedangkan tingkat kerusakan antara 10-30 persen, termasuk ke pemeliharaan periodik atau berkala. 

"Perbaikan dijadwalkan April mendatang, saat ini ia masih menunggu pelaksanaan program yang telah diusulkan pada bulan lalu," pungkas Agus. 

Editor : Mulvi

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI