SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesian (KAMMI) Cabang Sukabumi menggelar aksi damai di Gedung Pendopo Jalan Ahmad Yani, Kamis (19/4/2018). Aksi tersebut untuk menagih janji Bupati Sukabumi Marwan Hamami-Adjo Sardjono.
BACA JUGA: KAMMI Minta DPRD Kota Sukabumi Desak Pemerintah Jaga Ketersediaan BBM Bersubsidi
Pantauan sukabumiupdate.com, peserta aksi berkumpul di halaman Masjid Agung Kota Sukabumi. Massa membawa bendera dan bentangan spaduk dengan tulisan "Menagih janji bupati". Selain itu koordinator lapangan Oksa Bakhtiar (20 tahun) menyobek visi misi Bupati-Wakil Bupati Sukabumi, lantaran dinilai tidak terealisasi.
"KAMMI menuntut Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sukabumi Marwan - Adjo agar segera merealisasikan janji - janji politiknya yang telah di sampaikan pada saat kampanye," ujar Oksa.
BACA JUGA: Demo Kenaikan BBM, KAMMI Dicuekin Anggota DPRD Kota Sukabumi
Hingga berita ini disusun, aksi damai masih berlangsung. Adapun tuntutan yang disampaikan diantaranya:
1. Membuka lebih banyak lapangan kerja dan mencetak wirausahawan baru dan santri wirausaha berbasis agribisnis, UMKM, IKM, dan ekonomi kreatif.
2. Penyerapan tenaga kerja di sektor formal yang seimbang antara laki - laki dan perempuan.
3. Menyediakan beasiswa kedokteran untuk putra daerah dengan syarat wajib mengabdi di daerah - daerah yang sangat memerlukan tenaga dokter.
4. Pemberian beasiswa bagi siswa dan santri berprestasi dari keluarga berpenghasilan rendah.
5. Menyediakan Bantuan Operasional Sekolah ( BOS ) bagi MD dan jenjang pendidikan SD/MI/SDLB dan SMP/MTS serta pesantren salafiyah.
Editor : Andri Somantri