Sukabumi Update

Tiang PJU di Terminal Lembursitu Sukabumi Nyetrum, Warga Diminta Menjauh

SUKABUMIUPDATE.com - Tiang Penerangan Jalan Umum (PJU) di terminal Lembursitu, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, dijauhkan dari warga, Senin (23/4/2018) sejak pagi. Penyebabnya tiang tersebut ada aliran listriknya akibat kebocoran listrik.

Ditempat tiang berdiri ditempel tulisan peringatan dan alat penghalang lainnya agar warga tidak mendekat.

BACA JUGA: Pilih Wanita Cantik, Korban Merupakan Teman Istri Dukun Cabul di Sukabumi

Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi sudah mengetahui hal ini.

"Baru tadi pagi saya mengetahuinya, bahwa tiang tersebut berlistrik. Untuk sementara kami jaga denga balok dan water berrier," ujar Pelaksana Lapangan Dishub Kota Sukabumi, Yayan Suryana kepada sukabumiupdate.com.

Yayan mengatakan tiang ini teraliri listrik karena kondisi kabelnya sudah tua dengan karet pelindung kabel sobek sehingga listrik merambat ke tiang.

BACA JUGA: Diserbu Wajib Pajak, Layanan Samades di Desa Ciwaru Sukabumi Bakal Diperpanjang

Dishub menyatakan akan segera melakukan perbaikan.

"Saya sudah laporkan ke pimpinan pasti segera di renovasi, tidak ada korban oleh tiang PJU ini," tandas Yayan.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI