Sukabumi Update

Tiket Kereta Sukabumi-Bogor Habis Terjual Hingga 25 Juni

SUKABUMIUPDATE.com - Tiket kereta api (KA) Pangrango jurusan Sukabumi-Bogor untuk pemberangkatan hingga Senin 25 Juni ludes terjual. Mayoritas calon penumpang memesan tiket secara online.

"Tujuh hari sebelum lebaran tiket KA Sukabumi-Bogor sudah habis sampai 25 Juni. Begitu juga dari Bogor ke Sukabumi sampai 20 Juni sudah tidak bisa dipesan lagi," ujar kepala Statsiun Kereta Api Sukabumi, Heru Salam ditemui sukabumiupdate.com, Senin (18/6/2018).

BACA JUGA: Musim Mudik Gratis, Penjualan Tiket Bus di Terminal Kota Sukabumi Lesu

Meskipun demikian, kata Heru, KA Pangrango dengan kapasitas penumpang sebanyak 474 orang, 50 kelas eksekutif dan 424 ekonomi ini tidak ada penambahan rangkaian (Gerbong) maupun jadwal keberangkatan.

Sementara KA Siliwangi jurusan Cianjur-Sukabumi sampai hari ini selalu penuh dengan Kapasitas 610 penumpang dan diberlakukan 50 penumpang berdiri.

"Tiket KA Siliwangi bisa dipesan Go Show atau tiga jam sebelum berangkat," katanya.

Heru mengaku ada kenaikan harga tiket sebesar lima ribu rupiah untuk KA Pangrango. Sementara KA Siliwangi masih harga sebelumnya, yakni Rp 3 ribu.

"Sedangkan KA Pangrango menjadi Rp30 ribu," paparnya.

Untuk persiapan arus mudik dan balik, tambah Heru pengecekan rutin dilakukan. Baik kereta maupun Rel. Bahkan tahun ini disediakan Posko untuk pemudik. "Sejauh ini masih aman dan lancar," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI