SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah fasilitas infrastruktur rusak akibat gelombang pasang yang terjadi di wilayah Pantai di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Total kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi sudah melakukan pendataan dampak gelombang pasang. Infrastruktur yang rusak diantaranya tanggul penahan ombak sepanjang 400 meter, jogging track sepanjang 200 meter, dan 28 bangunan warung. Seluruhnya terletak di Desa Cisolok.
"Selain di Desa Cisolok, Desa Pasirbaru juga terdampak. Di Pantai Cibangban ada tiga unit perahu yang rusak, di Pantai Cikembang empat unit," ujar Eka Widiaman, Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Kabupaten Sukabumi ditemui sukabumiupdate.com, Rabu (25/7/2018).
Sebagai bentuk penanganan bencana, BPBD Kabupaten Sukabumi membangun posko pengaduan yang buka 24 jam. Sejumlah petugas ditempatkan di Posko untuk menerima aduan masyarakat.
BACA JUGA: Banjir Rob di Cisolok Sukabumi, Tiga Orang Warga Alami Luka Ringan
"Sampai besok kami lakukan pemantauan. Selanjutnya kami akan melanjutkan pembersihan puing-puing dilapangan ketika kondisi ombak sudah mulai surut,"
Berdasarkan hasil pendataan sementara kerusakan infrastruktur akibat gelombang pasang menimbulkan kerugian yang besarannya ditaksir mencapai Rp 300 juta.
Editor : Andri Somantri