SUKABUMIUPDATE.com - Kandang ayam milik PT. Japfa Comfeed Indonesia yang berada di Kampung Angkrong RT 39/16, Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi terbakar, Jumat 10 Agustus. Api diduga berasal dari fumigasi atau alat pembunuh bakteri.
Kandang ayam yang terbakar berukuran 63 meter X 8 meter. Saat terbakar, kandang dalam kondisi kosong.
BACA JUGA: Pabrik Pembuatan Sarang Tawon ludes Terbakar, Polres Sukabumi Terjunkan AWC
"Tiba-tiba saja apinya membesar, saya pun panik," ujar Muhamad Sidik (50 tahun), karyawan peternakan.
Sidik mengatakan, kandang hendak diisi ayam anakan (DOC) pada Senin depan. Pihaknya belum mengetahui nilai kerugian.
Komandan Pos 2 Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukabumi Unit Cibadak, Kiki Kurniawan mengatakan, pihaknya menerima laporan terjadinya kebakaran sekitar pukul 14.30 WIB. Dugaan sementara, api berasal dari fumigasi yang menggnakan bahan bakar gas LPG.
Sedikitnya tiga unit kendaraan pemadam kebakaran dari Pos Cibadak dan Cicurug dikerahkan. Api berhasil dijinakan dalam waktu sekitar 40 menit.
"Tidak ada korban jiwa, namun ada kerugian materil," imbuhnya.
Editor : Ardi Yakub