Sukabumi Update

Kendaraan Membludak, Begini Potret Kemacetan di Pintu Tol Cigombong

SUKABUMIUPDATE.com - Kemacetan lalu lintas terjadi di selepas pintu keluar Tol Cigombong menuju jalan utama Sukabumi-Bogor. Antrean kendaraan dari arah Bogor menuju Sukabumi mengular cukup panjang.

Kanit Lantas Polsek Cigombong, Iptu Maruf, mengatakan peningkatan kepadatan kendaraan terjadi sejak pagi. Hingga saat ini kemacetan masih terjadi.

"Intensitas volume kendaraan sejak dari pagi, sudah terpantau meningkat," ujar Ma'ruf kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (22/12/2018).

Ia menambahkan, antara pukul 12.00-15.00 WIB, jumlah kendaraan yang keluar tol menuju Sukabumi jumlahnya mencapai 1.649. Sementara kendaraan yang masuk ke tol jumlanya 1.211.

"Tentunya ini karena musim libur Natal dan tahun baru masih banyak masyarakat yang lebih memilih berlibur di sekitar Sukabumi," katanya.

BACA JUGA: Keluar dari Tol Bocimi, Pengendara Banyak yang Bingung Cari Arah Sukabumi

"Lebih banyak yang melintas ke arah Sukabumi dibandingkan ke Cigombong-Bogor," tuturnya.

Untuk mengurai kemacetan, Unit Lantas Polsek Cigombong mengerahkan 10 petugas. "Puncak arus kendaraan wisatawan diprediksi meningkat pada malam tahun baru," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI