Sukabumi Update

DLH Kabupaten Sukabumi Harap Kasus Kecelakaan Selesai Secara Kekeluargaan

SUKABUMIUPDATE.com - Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi mendatangi rumah keluarga dari korban kecelakaan lalu lintas, Suchaemi (60 tahun) di Kampung Cimahi RT 26/06, Desa Cibolangkaler, Kecamatan Cisaat, Selasa (15/1/2019).

Kepala Bidang Kebersihan DLH, Denis Eriska didampingi beberapa staf dari kordinator wilayah (korwil) Kecamatan Sukaraja datang mewakili pihak DLH  untuk menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban.

"Atas nama dinas Lingkungan hidup saya turut berbelasungkawa atas musibah yang terjadi kemarin," ujar Denis.

Denis mengungkapkan kunjungannya sebagai bentuk tanggung jawab moril terhadap pihak keluarga korban. Pada kesempatan itu Denis juga menyampaikan kepada keluarga korban bahwa Kepala DLH tidak bisa hadir karena sedang ada kegiatan luar.

"Bu kadis tidak bisa hadir, namun sudah menyampaikan pesan untuk keluarga korban agar diberi ketabahan," jelasnya.

Suchaemi, meninggal dunia akibat kecelakaan yang dialami di Jalan Sukabumi-Bogor, tepatnya di depan Kantor Pengadilan Agama, Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Senin (14/1/2019). Dia yang saat itu mengendarai sepeda motor terlibat kecelakaan dengan truk pengangkut sampah. Akibat kecelakaan itu korban tewas ditempat.

BACA JUGA: Tanggapan DLH Kabupaten Sukabumi Soal Tabrakan Maut yang Melibatkan Truk Sampah

Mengenai kelanjutan kasus kecelakaan ini, Denis mengungkapkan, sopir truk masih menjalani pemeriksaan oleh pihak kepolisian. Dia berharap ada solusi untuk menyelesaikan kasus tersebut.

"Mudah-mudahan masalah ini cepat selesai dan dapat diselesaikan secara kekeluargaan," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI