Sukabumi Update

Massa Buruh Bergerak dari Bojongkokosan ke Disnakertrans Kabupaten Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Ratusan buruh yang tergabung dalam Gabungan Serikat Buruh lndonesia (GSBI) Sukabumi, longmarch dari Palagan Bojongjkokosan, Kecamatan Parungkuda, menuju Kantor Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Sukabumi.

BACA JUGA: Denda Keterlambatan Upah Baru Dibayar Satu Hari, Buruh PT SUG Sukabumi Kembali Demo

Pantauan sukabumiupdate.com, buruh berkumpul sekitar pukul 07.15 WIB dan bergerak menuju Disnakertrans sekitar pukul 08.45 WIB dengan menggunakan berbagai jenis kendaraan roda dua dan empat. Rencananya mereka akan melewati Jalur Lingkar Selatan Cibolang.

Informasi yang diperoleh, keberangkatan buruh tersebut untuk melakukan aksi damai di Disnakertrans, terkait dengan permasalahan buruh di Kabupaten Sukabumi.

Ketua DPC GSBI, Dadeng Nazarudin mengatakan ada beberapa poin yang disoroti GSBI Sukabumi, diantaranya belum ada kepastian terbitnya SK Upah Minimum Sektoral Kabupaten Sukabumi (UMSK).

"Kedua, maraknya pelanggaran-pelanggaran perusahaan terhadap buruh di Kabupaten Sukabumi yang sampai saat ini belum ada penyelesaian yang kongkrit dari pemerintah, dan terakhir lemahnya penanganan pemerintah khususnya Disnakertrans dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang terjadi," ujarnya dalam keterangan releasenya.

Editor : garis

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI