Sukabumi Update

Pohon Kurma Tumbuh dan Berbuah Manis di Waluran Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Sebagian orang mungkin mengira pohon Kurma hanya tumbuh dan berbuah di tanah Arab. Namun jangan heran di tanah Pajampangan pun pohon kurma bisa tumbuh dan berbuah.

Seperti halnya pohon kurma milik Ujang Mubarok (29 tahun) warga Kampung Susukancagak RT 11/02 Desa Mangunjaya, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi. 

BACA JUGA: Pohon Pisang Dua Tandan Tumbuh di Kebun Warga Cidahu Sukabumi

"Awalnya dikasih kurma sama tetangga yang pulang dari Arab Saudi, pulang ibadah umroh sama almarhum bapak saya. Bijinya sengaja ditanam di polybag. Setelah tumbuh dipindahkan ke halaman rumah. Hanya satu pohon. Kalau jenisnya kurang begitu tahu, namun kurmanya dari Arab," kata Ujang Mubarok kepada sukabumiupdate.com, Senin (15/4/2019).

Buah pohon kurma yang sengaja ditanam Ujang Mubarok (29 tahun) warga Kampung Susukancagak RT 11/02 Desa Mangunjaya, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi. | Sumber Foto: Ragil Gilang

Ujang menjelaskan, usia pohon kurma tersebut kurang lebih enam tahun dengan tinggi sekitar tiga sampai empat meter. Dan ini pertama kalinya pohon kurma tersebut berbuah. Saat dicicipi, ternyata rasa buahnya manis.

"Kaget campur senang, pohon kurma yang ditanam almarhum bapak saya bisa berbuah. Baru sekali ini berbuah. Kalau buah yang matang warnanya kuning, sedangkan masih mentah warnanya hijau," pungkasnya.

BACA JUGA: Manisnya Kecepot, Buah Khas Hutan GCP Ciemas Sukabumi

Sementara itu, Cepi (29 tahun) warga sekitar juga mengaku sudha mencicipi rasa kurma yang tumbuh di lahan milik tetangganya tersebut.

"Saya juga dikasih mencicipi kurma yang sudah matang. Ternyata manis juga. Kalau yang belum matang masih ada rasa-rasa kesat gitu," singkat Cepi.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI