Sukabumi Update

Objek Wisata Karangpara Sukabumi Kebakaran, Tujuh Warung Hangus Dilalap Api

SUKABUMIUPDATE.com - Tujuh warung yang berada di objek wisata Karangpara hangus terbakar, Senin (27/5/2019). Lokasi wisata tersebut berada di Kampung Padaraang RT 01/11 Desa Kebonmanggu, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi.

BACA JUGA: Gunung Sunda Sukabumi Terbakar

Kasi Kedaruratan BPBD Kabupaten Sukabumi, Eka Widiaman mengatakan, hingga saat ini belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut, karena masih dalam tahap penyelidikan pihak kepolisian.

"Untuk penyebab itu belum kita ketahui, karena masih dalam proses penyelidikan," tutur Eka kepada sukabumiupdate.com.

Lanjut Eka, berdasarkan laporan sementara tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut, hanya saja ada tujuh warung yang terbuat dari bambu yang hangus terbakar.

"Ada tujuh warung dari bambu yang hangus terbakar, warung itu milik saudara Apip, Itoh, Elis, Oyis, Jaya dan Idim," sambungnya.

BACA JUGA: Rumah di Jampang Kulon Sukabumi Terbakar, Lagi-lagi Akibat Konsleting Listrik

Eka juga menghimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam mengelola benda yang berbahan mudah terbakar, karena sekarang sudah mulai memasuki musim kemarau. "Ya lebih hati-hati saja, apalagi untuk benda yang mudah terbakar," pungkas Eka.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI