Sukabumi Update

Rumah Perajin Gula Merah Kelapa di Kalibunder Sukabumi Ludes Terbakar

SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah rumah panggung berukuran 10x6 meter persegi milik Amas (36 tahun), warga Kampung Cipicung RT 10/03 Desa Mekarwangi, Kecamatan Kalibunder, Kabupaten Sukabumi ludes terbakar pada Sabtu (8/6/2019) siang, sekitar pukul 12.15 WIB.

"Peristiwa tersebu diduga akibat konsleting listrik," kata Sekertaris Desa Mekarwangi, Dede Suherlan kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (8/6/2019).

BACA JUGA: Api Tungku Tertiup Angin, Rumah Otang di Gegerbitung Sukabumi Terbakar

Dede menyebutkan, rumah berikut isinya pun habis terbakar. Sebagian perabotan, pakaian, padi sebanyak 25 kantong, serta satu unit motor ludes dilalap api. Tak ada korban jiwa, namun kerugian material ditaksir mencapai Rp 80 juta.

"Saat kejadian pemilik rumah, Amas beserta istri dan anaknya sedang berada di sawung sadap, tempat membuat gula merah kelapa, jadi tidak ada korban jiwa," pungkasnya.

BACA JUGA: Kios di Jalan Suryakencana Cibadak Nyaris Ludes Terbakar

Sementara itu Camat Kalibunder Nanang Sukandi menambahkan, korban sementara ini diungsikan di rumah saudaranya. 

"Tindakan yang dilakukan, memberikan bantuan sementara yang dibutuhkan, mengamankan sisa barang-barang milik korban, selanjutnya kami berkordinasi dengan pihak Pemdes Mekarwangi untuk perencanaan mendirikan kembali bangunan rumah yang bersangkutan," singkat Nanang.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI