Sukabumi Update

Tiga Hektare Lahan di Cisolok Sukabumi Terbakar, Penyebab Masih Misterius

SUKABUMIUPDATE.com - Lahan kosong di perbatasan Kampung Cirenik dan Kampung Cikondang, Desa Karangpapak, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi terbakar pada Kamis (22/8/2019) petang sekitar pukul 18.00 WIB.

BACA JUGA: Dua Rumah Dekat Gudang Limbah Pabrik Sepatu di Sukalarang Ludes Terbakar

Plt Kepala Desa Karangpapak, Apandi mengatakan, berdasarkan laporan yang diterimanya kobaran api mulai muncul sekitar pukul 15.00 WIB. Lahan yang terbakar sebagian merupakan lahan milik warga dan sebagian WNA asal Belanda.

"Saya dapat laporan warga tadi magrib sekitar pukul 18.00 WIB dan langsung melaporkan ke pemadam kebakaran," singkat Apandi kepada sukabumiupdate.com

BACA JUGA: Kebakaran Lahan di Kota Sukabumi, Satu Hari Dua Lokasi

Sementara itu, Relawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi wilayah Kecamatan Cisolok, Andri Firmansyah menyebut, peristiwa kebakaran lahan sempat membuat warga panik.

"Api dapat dipadamkan secara manual awalnya sore, namun sehabis magrib api kembali berkobar. Lahan kosong dengan luas sekitar tiga hektare, kebanyakan ditumbuhi ilalang, sehingga mudah terbakar. Api dapat dipadamkan sekitar pukul 20.59 WIB," kata Andri.

Saat ini, petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukabumi masih melakukan pendinginan terhadap area lahan yang terbakar. Belum diketahui pasti penyebab dan luas lahan yang terbakar serta kerugian yang dialami akibat kebakaran tersebut.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI