Sukabumi Update

Wabup dan DPRD Kabupaten Sukabumi Tinjau Korban Kebakaran di Ponpes Al-Irfaniyah Cisaat

SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Bupati Sukabumi Adjo Sardjono bersama anggota Fraksi PKB DPRD Provinsi Jawa Barat, Hasyim Adnan, dan Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Sukabumi, Usep meninjau lokasi korban kebakaran di Pondok Pesanteren Al Irfaniyah di Kampung Kutasirna RT 009/003 Desa Kutasirna Kecamatan Cisaat.

Dalam kesempatan itu, Adjo Sardjono mengucapkan turut bela sungkawa atas musibah kebakaran yang menimpa Ponpes Al Irfaniyyah Pimpinan Almukarom KH. Irfanulloh.

BACA JUGA: Jemaah Haji Kloter 59 Tiba, Ini Pesan Wabup Sukabumi

Menurutnya cuaca Sukabumi beberapa bulan ini memang sedang dalam keadaan kemarau oleh karena itu ia mengimbau untuk lebih hati-hati. Apalagi dalam minggu-minggu ini sudah ada beberapa kejadian kebakaran, bukan saja bangunan hutan pun banyak yang terbakar.

"Kami turut prihatin atas kejadian kebakaran di Pondok Pesantren ini semoga Allah SWT secepatnya mengganti semua kerugian dengan banyaknya yang peduli untuk dibangun kembali bangunan yang telah terbakar dan pengasuh Pondok Pesantren pun diberikan ketabahan dan kesabaran oleh Allah SWT," ungkapnya.

BACA JUGA: Nelayan Tenggelam di Palabuhanratu Belum Ditemukan, Wabup Adjo Pantau Pencarian

Sebelumnya kebakaran melanda Pondok Pesantren (ponpes) Al Irfaniyah pada Kamis (5/9/2019) sekitar pukul 00.30 WIB dini hari. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI