Sukabumi Update

Belasan Rumah dan Satu Masjid di Cibadak Sukabumi Rusak Disapu Hujan Badai

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang dan belasan rumah di Kampung Babakan Anyar, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi rusak. Peristiwa itu terjadi pada Kamis (28/11/2019) sore, sekitar pukul 15.40 WIB.

BACA JUGA: Hujan dan Angin Kencang, Plang KB di Lembursitu Sukabumi Roboh

Pusdalops BPBD Kabupaten Sukabumi, Daeng Sutisna mengatakan, ada 14 rumah dan satu masjid yang rusak ringan, serta tiga rumah rusak berat. Tiga rumah yang mengalami rusak berat diakibatkan pohon tumbang. 

"Dilaporkan tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut. Kerugian material sedang dihitung. Hingga saat ini, masyarakat, pihak desa dan Muspika sedang gotong royong membersihkan puing-puing reruntuhan dan pohon tumbang," ujar Daeng kepada sukabumiupdate.com.

Hujan deras dan angin kencang mengakibatkan pohon tumbang dan belasan rumah di Kampung Babakan Anyar, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi rusak pada Kamis (28/11/2019) sore, sekitar pukul 15.40 WIB. | Sumber Foto: Istimewa

Daeng menambahkan, petugas BPBD masih melakukan assessment di lokasi sambil berkoordinasi dengan unsur Pemdes Pamuruyan dan unsur Muspika Cibadak.

"Petugas juga masih melakukan pendataan di lapangan. Perkembangan selanjutnya akan diupdate secara berkala," tandas Daeng.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI