Sukabumi Update

Mobil Pengangkut Wisatawan Terguling di Tanjakan Cisarakan Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Perjalanan pulang rombongan wisatawan asal Cengkareng, Jakarta, tak berjalan mulus setelah mobil jenis minibus Daihatsu yang ditumpangi mengalami kecelakaan di tanjakan Cisarakan, Desa Buniwangi, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jumat (27/12/2019). 

Mobil minibus bernopol B 1257 UZY yang mengangkut empat orang penumpang ini terguling setelah gagal melewati jalan Cisarakan yang terkenal menanjak tajam. 

BACA JUGA: Telat Oper Gigi, Truk Muatan Oli Terguling di Tanjakan Cisarakan Sukabumi

Kanit Laka Polres Sukabumi, Iptu Nandang Herawan kecelakaan terjadi sekitar pukul 09.20 WIB. Menurut Nandang, kendaraan tersebut melaju dari Palabuhanratu menuju Cibadak kemudian saat berada di tanjakan Cisarakan, mobil kembali mundur tak terkendali kemudian membentur tebing dan terguling.

"Tidak ada korban jiwa sopir hanya mengalami syok dan mobil rusak di bagian belakang sebelah kiri karena membentur tebing bebatuan," ujarnya.

BACA JUGA: Pohon Tumbang di Cisarakan Sukabumi, Jalur Palabuhanratu-Cikidang Sempat Tertutup

Kendaraan terguling dengan posisi menutup badan jalan sehingga tak bisa dilalui kendaraan roda empat dari arah Cibadak menuju Palabuhanratu dan arah sebaliknya

"Sementara arus lalu lintas diberlakukan buka tutup untuk kendaraan roda dua," pungkasnya.

Pantauan sukabumiupdate.com, pihak kepolisian langsung memasang police line dan menunggu evakuasi kendaraan tersebut menggunakan mobil derek.

 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI