Sukabumi Update

10 Tahun di Saudi, Jenazah TKW Asal Curugkembar Sukabumi Tiba di Rumah Duka

SUKABUMIUPDATE.com - Jenazah Tenaga Kerja Wanita (TKW) Nina binti Supiyadin tiba di kampung halamannya di Kampung Sikluk RT 01/02, Desa Bojongtugu, Kecamatan Curugkembar, Kabupaten Sukabumi, Jumat (17/1/2020) sekitar pukul 04.45 WIB.

Nina alias Oneng meninggal di Riyadh, Saudi Arabia akibat sakit. Sebelum meninggal Nina sempat berkomunikasi dengan suaminya, Herher pada Kamis (9/1/2020) sekitar pukul 15.00 WIB. Dalam komunikasi itu, Nina mengeluhkan sakit perut dan ketika itu dalam keadaan haid.

BACA JUGA: TKW Asal Kalibunder Sukabumi Meninggal di Arab, SBMI Beberkan Penyebab Kematian

Jenazah diantarkan ambulans Yayasan Kusuma Wardahana dan diterima kakak kandung Nina, Karnati. Suasana duka menyambut kedatangan jenazah yang diserahkan kepada keluarga dihadapan Kapolsek Curugkembar Iptu Sumarno, Camat Curugkembar Sugiman, Kades Desa Bojongtugu Asep juga tokoh masyarakat.

Rencana pemakaman dilakukan Jumat pagi di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sikluk Desa Bojongtugu.

BACA JUGA: Jenazah TKW Surade Bisa Dipulangkan, SBMI Minta Keluarga Buat Surat Kuasa Pendampingan

Kapolsek Curugkembar Iptu Sumarno mengatakan, menurut keterangan Herher, istrinya kerja sebagai TKW kurang lebih 10 tahun di Riyadh dan belum pernah pulang. Selama bekerja disana, paspor selalu diperpanjang oleh pengurusnya.

"Meksi tidak pernah pulang, Oneng sering komunikasi dalam setiap bulannya bahkan setiap minggu," jelas Sumarno.

Camat Curug Kembar Iman Sugiman mengatakan, penyebab kematian Nina akibat sakit. "Menurut info gagal jantung dan pernapasan penyebabnya," singkatnya.

 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI