Sukabumi Update

Ludes Tidak Kebagian, 2.000 Durian Gratis di Festival Buah Sukabumi 2020

SUKABUMIUPDATE.com - Ribuan masyarakat tumpah ruah memadati Lapang Cangehgar, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Minggu (2/2/2020).Lokasi acara makan durian gratis bersama Bupati Marwan Hamami, di Festival Buah Sukabumi 2020. 

Pantauan sukabumiupdate.com, warga sudah mulai memadati Lapang Cangehgar sejak pukul 15.30 WIB. Sambil membawa kupon yang sebelumnya dibagikan oleh panitia festival.

BACA JUGA: Sidemang, Durian Cikakak Juara Kontes Festival Buah Kabupaten Sukabumi 2020

Disiapkan 2.000 buah durian untuk acara ini. Warga pemegang kupon kemudian berkumpul membuat barisan duduk berhadap-hadapan, kemudian durian dibagikan.

Pantauan di lapangan, warga yang berdatangan diperkirakan melebihi 2.000 orang. Alhasil, tak sedikit warga yang sudah memiliki kupon namun tak kebagian makan durian gratis bareng Bupati Sukabumi.

"Iya tadi pas acara makan durian bareng dimulai, banyak yang belum kebagian, sehingga membuat yang belum kebagian kecewa. Padahal sudah kebagian kupon," singkat warga Citepus, Hermawan (34 tahun) kepada sukabumiupdate.com, di lokasi.

BACA JUGA: Makan Durian Sepuasnya dan Gratis di Festival Buah Sukabumi 2020, Catat Waktunya

Kekecewaan yang sama dirasakan warga lainnya, Rustiwan (40 tahun). Ia menilai keterlambatan pembagian durian menjadi salah satu penyebab warga kecewa hingga ada yang tak kebagian.

"Pembagian duriannya telat, jadinya masyarakat yang belum kebagian langsung berkerumun ke tempat pembagian durian. Sebetulnya acaranya bagus, baru kali ini ada acara seperti ini. Mudah-mudahan tahun depan mah bisa lebih baik lagi, tidak seperti sekarang," singkat Rustiwan.

BACA JUGA: Ada Kontes di Lapang Canghegar Palabuhanratu, Penyuka Durian Ayo Merapat!

Sementara itu, acara makan durian gratis dibuka secara langsung oleh Bupati Sukabumi sekitar pukul 16.30 WIB. Dalam sambutannya, Marwan menyebut Festival Buah Kabupaten Sukabumi 2020 menghasilkan perputaran uang kurang lebih Rp 800 juta selama tiga hari.

"Kami bersyukur selama tiga hari Festival Buah Kabupaten Sukabumi telah menghasilkan perputaran uang sebanyak kurang lebih Rp 800 juta, dengan rincian kurang lebih 10.000 butir durian dan buah-buahan lainnyan seperti jambu, buah naga, pisang, mangggis dan lain lainnya dari peserta stand 47 kecamatan, UMKM, serta pedagang lainnya yang ikut memeriahkan Festival Buah Kabupaten Sukabumi," ujar Marwan dalam sambutannya. 

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI