Sukabumi Update

Perbaikan PJU Padam di Jalur Wisata Palabuhanratu Tunggu Lelang 

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas perhubungan Kabupaten Sukabumi angkat bicara soal banyaknya lampu PJU yang padam di jalur wisata Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

PJU yang padam mulai dari depan Pasar Semi Modern Palabuhanratu hingga daerah Cibareno, kecamatan Cisolok yang merupakan perbatasan lebak Banten. Saat malam, jalur wisata ini pun dalam keadaan gelap gulita. 

BACA JUGA: Jalur Wisata Palabuhanratu Gelap Gulita, PJU Banyak yang Padam

Kepala Seksi PJU Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sukabumi, Endang Ruspita mengatakan, semua lampu PJU yang tidak menyala sudah terdaftar dan akan diperbaiki baik melalui kegiatan rutin yang dilaksanakan Dishub maupun oleh pihak ketiga.

"Akan diperbaiki baik oleh kegiatan rutin dinas (melalui) Seksi PJU ataupun melalui pihak ketiga pada tahun ini juga. (Adapun untuk saat ini) menunggu lelang dahulu untuk yang pihak ketiga. Sisanya oleh kegiatan rutin pemeliharaan oleh Seksi PJU sendiri dengan tim teknisnya," ujar Endang kepada sukabumiupdate.com, Selasa (25/2/2020).

BACA JUGA: Ini Penyebab Jalur Sabuk Geopark Sukabumi Minim PJU

Adapun mengenai pembangunan PJU, Enang menjelaskan sesuai dengan Undang-Undang tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, pada prinsipnya sebelum melakukan pembangunan PJU maka harus menunggu hasil dari Musrenbang Kabupaten Sukabumi melalui Bappeda. 

"Jadi itu yang menjadi patokan kami untuk melaksanakan pembangunan PJU di Kabupaten Sukabumi," jelasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI