Sukabumi Update

Beredar Video Rumah Ambruk Setelah Gempa 5.0 M, Warga: Itu di Kalapanunggal Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Kepanikan terjadi di Kampung Nangerang, Desa Pulosari, Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi usai gempa berkekuatan magnitudo 5.0 melanda, Selasa (10/3/2020) petang sekitar pukul 17.18 WIB.

BACA JUGA: Info Rumah Rusak Warga Terluka Akibat Gempa 5.0 Magnitudo, BPBD Sukabumi: Masih Didata

Warga setempat, Ruslan (24 tahun) menuturkan, gempa mengakibatkan sebuah rumah dua lantai di kawasan tersebut roboh. Pria yang akrab disapa Uday tersebut menjelaskan, rumah yang ambruk adalah milik temannya, Yudis.

"Waktu kejadian saya lagi di warung, info dari teman-teman katanya ada rumah ambruk. Langsung dicek ternyata rumah teman saya, Yudis yang ambruk. Rumah itu punya bapaknya, Pak Ana," kata Udah kepada sukabumiupdate.com, melalui sambungan telepon.

Suasana pasca gempa Magnitudo 5.0 yang terjadi pada Selasa (10/3/2020) petang sekitar pukul 17.18 WIB, yang mengakibatkan rumah warga di Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi. | Sumber Foto: Istimewa

Ia mengaku belum mendapat informasi lebih lanjut mengenai jumlah korban. "Tapi info sementara katanya ada tiga orang luka-luka. Tapi belum tahu siapa-siapanya. Yang jelas situasi masih cukup ramai di lokasi," lanjutnya.

BACA JUGA: Gempa 5.0 Magnitudo di Timur Laut Kabupaten Sukabumi, Warga Hati-hati

Diberitakan sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi hingga kini masih melakukan pendataan dan penanganan lebih lanjut mengenai dampak gempa.

"Dampak gempa masih kita monitor. Informasi selanjutnya akan segera kita kabarkan," kata Kabid Kedaruratan BPBD Kabupaten Sukabumi, Eka Widiaman.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI