Sukabumi Update

9 Titik Banjir dan Longsor di Cibadak Sukabumi Akibat Hujan Semalam

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi pada Minggu (22/3/2020) malam mengakibatkan tanggul jebol, banjir dan longsor di empat desa/kelurahan.

BACA JUGA: Rumah Tertimbun Longsor di Cibadak Sukabumi, Pasutri Selamat Keluar dari Atap

TKSK Kecamatan Cibadak, Ferdi mengangkatkan, ada 4 titik longsor di Kelurahan Cibadak, 3 titik longsor di Desa Karangtengah, serta masing-masing 1 titik longsor di Desa Batununggal dan Desa Sekarwangi

"Di Kelurahan Cibadak, ada pasangan suami istri Atang dan Nyai luka ringan saat rumah mereka tertimbun longsor," lata Ferdi kepada sukabumiupdate.com, Senin (23/3/2020).

BACA JUGA: Longsor di Bojongjagal Cibadak Sukabumi, 16 Jiwa Mengungsi ke Mushola

Ferdi menuturkan, dampak dari kejadian tersebut lima Kepala Keluarga yang menghuni enam rumah terpaksa harus mengungsi. Dilaporkan, tak ada korban jiwa.

"Enam rumah tersebut tersebar di Kampung Bojongkuring dan Lingkungsari dan Babakan Sirna Kelurahan Cibadak, serta di Kampung Benda Desa Karangtengah," tandasnya.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI