Sukabumi Update

Truk Bermuatan Cat Terguling di Cisolok Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi ruas jalan nasional penghubung Palabuhanratu-Bayah, di Kampung Cibareno, Desa Pasir Baru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jumat (27/3/2020).

Kendaraan truk colt diesel bernomor polisi B 9602 DY yang dikemudikan Buyung Pribadi (52 tahun) terbalik dan menabrak pembatas jalan. 

BACA JUGA: Truk Terguling di Tanjakan Cibareno Sukabumi, Kayu Berhamburan

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang terjadi pada pukul 05.00 WIB, sopir hanya mengalami syok. Sedangkan muatan berupa cat yang dikemas dalam kaleng tumpah dan berserakan di bahu jalan. Kecelakaan tersebut terjadi akibat truk menghindari motor yang melaju dari arah berlawanan. 

Buyung mengatakan, truk tersebut melaju dari arah Palabuhanratu menuju Bayah, Banten. Tiba dilokasi kejadian dengan keadaan jalan menurun tajam, ada sepeda motor dari arah berlawanan yang terlalu ke tengah sehingga Buyung banting kemudi namun ternyata menyebabkan truk terguling.

"Kan jalanan menurun, dari atas sudah pakai gigi tiga pas belokan ini, kaget melihat motor di depan terlalu ke tengah di terus oper ke gigi dua, kemudian di banting ke kiri dan terbalik," singkatnya.

 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI