Sukabumi Update

Update 11/4/2020: 1.186 ODP di Kabupaten Sukabumi Selesai, Positif Tetap 4 Orang

SUKABUMIUPDATE.com - Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi kembali merilis jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Sukabumi.

BACA JUGA: Update 10/4/2020: Kabupaten Sukabumi Rilis PDP Meninggal, Positif Corona Tidak Bertambah

Data yang dirilis Sabtu (11/4/2020), jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Sukabumi berada di angka 3.482 orang.

Berdasarkan jumlah tersebut, 1.186 orang dinyatakan sudah selesai menjalani pemantauan. Sementara itu, sebanyak 2.296 orang masih menjalani pemantauan.  

BACA JUGA: Peta Sebaran Covid-19 Kabupaten Sukabumi: Jumlah PDP di Cicurug Bertambah Jadi 15 Pasien

Sedangkan, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Kabupaten Sukabumi saat ini berada di angka 84 orang. Berdasarkan jumlah tersebut, 47 orang masih dalam pengawasan dan 33 orang sudah selesai menjalani pengawasan, serta 4 orang meninggal dunia.

Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi menyatakan, hingga saat ini jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sukabumi masih berjumlah 4 orang.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI