SUKABUMIUPDATE.com - Puskesmas Cicurug melakukan tracing atau melacak orang-orang yang kontak dengan seorang buruh asal Desa Tugujaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.
Buruh tersebut diketahui telah kontak dengan erat dengan pasien Covid-19 dan ketika dilakukan rapid test hasilnya positif kemudian untuk memastikannya dilanjut tes swab di rumahnya yang berada di Desa Tugujaya yang merupakan perbatasan Sukabumi-Bogor itu, Selasa (21/4/2020).
BACA JUGA: Jalani Tes Swab, Warga di Perbatasan Sukabumi-Bogor Buruh Garmen di Benda
Tracing dilakukan oleh pihak Puskesmas Cicurug karena buruh tersebut bekerja di PT Yongjin Javasuka Garment yang berada di Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.
Kepala UPTD BLUD Puskesmas Cicurug Dini Desti Susanti mengatakan, buruh tersebut telah dilakukan rapid test dan hasilnya positif. Kini pihaknya akan berkoordinasi dengan Puskesmas Cigombong terkait hasil tes swab yang dilakukan kemarin.
"Kami juga akan melacak terhadap orang yang telah kontak erat dengan pasien (buruh garmen)," ujar Dini kepada sukabumiupdate.com, Rabu (22/4/2020).
Editor : Andri Somantri