SUKABUMIUPDATE.com - Dua anak tewas tenggelam dan dua lainnya selamat saat sedang bermain di aliran Sungai Cigunung, Bendungan Cimerong, RT 02/01 Desa Sukasari, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Rabu (17/6/2020) sekitar pukul 11.00 WIB.
Sekmat Cisaat, Yuki Ramdan mengatakan, berdasarkan laporan yang diterima dari P2BK Cisaat, dua anak yang meninggal dunia merupakan siswa SD, sementara dua lainnya yang selamat merupakan siswa MTs.
BACA JUGA: Main di Aliran Sungai Cigunung, Dua Anak SD di Cisaat Sukabumi Ditemukan Meninggal
Korban meninggal dunia diantaranya berinisial AFM (13 tahun), asal Kampung Cikaroya RT 16/03 Desa Gunungjaya Kecamatan Cisaat. Kemudian JA (14 tahun) asal Kampung Cikaroya RT 17/03 Desa Gunungjaya Kecamatan Cisaat.
Sementara dua lainnya yang berhasil selamat diantaranya MYF (14 tahun) dan ADW (13 tahun). Keduanya sama-sama pelajar MTs dan beralamat di Kampung Gunungjaya RT 03/01 Desa Gunungjaya, Kecamatan Cisaat.
"Setelah dievakuasi langsung dilakukan pertolongan medis. Dugaan sementara mungkin tersangkut di batu saat sedang bermain di sungai," ujar Yuki Ramdan saat diwawancarai sukabumiupdate.com.
Editor : Herlan Heryadie