Sukabumi Update

Loncat Masuk Perahu Pasir, Buaya Muara Sungai Cimandiri Ditangkap

SUKABUMIUPDATE.com - Buaya yang sempat membuat heboh pemancing ikan di sekitar Muara Sungai Cimandiri, tepatnya di Kampung Caringin, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi akhirnya ditangkap warga.

Warga sekitar, Abo (43 tahun) mengatakan, proses penangkapan buaya dilakukan Minggu (29/6/2020) tengah malam, sekitar pukul 23.00 WIB. Saat itu, buaya terjebak dalam perahu warga yang tersandar di pinggir Sungai Cimandiri.

BACA JUGA: Cerita Warga Soal Asal Usul Buaya di Muara Sungai Cimandiri Sukabumi

"Semalam itu dia (Buaya) naik ke darat. Saya mau mencuci tangan. Mungkin karena kaget, buaya loncat dan masuk ke dalam perahu yang biasa digunakan untuk mengangkut pasir," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Senin (29/6/2020).

"Awalnya kita sendiri pada bingung, harus digimanakan ini buaya. Akhirnya setelah diskusi sama teman-teman kita tangkap saja rame rame," sambungnya.

Masih kata Abo, setelah diamankan dengan cara diikat dengan alat seadanya, ia berinisatif menghubungi petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) agar Buaya tersebut bisa segera dievakuasi.

"Kita langsung telepon petugas BKSDA. Sekarang mau dievakuasi, dibawa petugas," ujarnya.

BACA JUGA: Melihat dari Dekat Buaya Liar di Muara Sungai Cimandiri Palabuhanratu

Abo mengaku pertama kali melihat buaya ada di sekitar Muara Sungai Cimandiri sekitar satu tahun yang lalu. Namun akhir-akhir ini selalu muncul secara tiba-tiba, bahkan terkadang tidak jarang selalu mengikuti perahu yang mengangkut pasir.

"Mungkin dia (Buaya) pengin dipindah atau bagaimana ya. Hati enggak rela, karena buaya ini enggak pernah mengganggu. Tapi akhir-akhir ini seringkali ngikutin perahu, kayak pengin dipindah," tegasnya.

"Buaya itu enggak pernah mengganggu tapi rasa takut ada karena ini kan binatang buas. Terus yang saya lihat cuman satu ini aja satu selama ini," tandasnya.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI