Sukabumi Update

Cek Protokol Kesehatan di Objek Wisata Palabuhanratu, Kapolres Diajak Foto Bareng

SUKABUMIUPDATE.com - Objek wisata pantai di kawasan Palabuhanratu dipadati pengunjung beberapa hari belakangan ini di saat Kabupaten Sukabumi tengah bersiap melaksanakan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Pemerintah termasuk pihak kepolisian pun turun untuk memastikan wisatawan ini menerapkan protokol kesehatan. 

Seperti yang dilakukan Kapolres Sukabumi AKBP M. Lukman Syarif saat memantau sejumlah objek wisata Pantai di kawasan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (4/7/2020).

BACA JUGA: AKB Angin Segar Bagi Usaha Wisata di Sukabumi, Dadang Hendar: Nanti Juga Terbiasa!

Dalam kegiatannya Kapolres didampingi unsur dinas Pariwisata, TNI dan satpol PP menyisir objek wisata pantai Citepus mulai dari pantai Istana Presiden Citepus, hingga pantai Kadaka Grand Inna Samudra Beach Hotel SBH Kecamatan Cikakak.

Yang cukup menyita perhatian dalam kegiatan ini, masyarakat atau wisatawan ingin berfoto bersama orang nomor satu di Polres Sukabumi ini. Kapolres pun bersedia memenuhi permintaan tersebut. Bahkan tak hanya berfoto, Kapolres pun bersedia mengabadikan keceriaan pengunjung.

Himbauan simpatik yang dilaksanakan bersama tim gabungan merupakan tindak lanjut dari pertemuan antara Kapolres Sukabumi dan Bupati Sukabumi terkait keluarnya peraturan Bupati Nomor 41 Tahun 2020 tentang persiapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) untuk penanggulangan Covid 19 di Kabupaten Sukabumi.

BACA JUGA: Geopark Ciletuh Sukabumi Sudah Dibuka? Wisatawan Wajib Patuhi Protokol Covid-19

"Tadi kita melaksanakan himbauan kepada masyarakat pengunjung ataupun wisatawan yang berada di objek wisata Pantai Palabuhanratu agar tetap menjaga protokol kesehatan dalam rangka persiapan penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru penanggulangan pandemi covid 19," ujar Lukman. 

Tidak hanya wisatawan, himbauan simpatik juga dilakukan pengelola dan pemilik tempat usaha yang ada di kawasan wisata tersebut. 

"Hal itu dalam rangka penerapan protokol kesehatan untuk pengelola dan pengunjung wisata, kita himbau agar tetap menjaga protokol kesehatan dikarenakan masyarakat sudah mulai banyak mengunjungi tempat tempat wisata," sambungnya.

BACA JUGA: Operator Wisata Laut di Sukabumi Harus Patuhi Protokol Keselamatan Pelayaran

 Disamping itu, Kapolres juag melakukan uji coba alat alat keselamatan dari Satpol Airud berupa pelampung remote yang digunakan untuk menolong orang yang didalam air. "Tadi saya peraktekan sendiri ternyata alat tersebut sangat berguna dan berfungsi dengan baik," tandasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI