SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah video yang merekam seorang pria terkapar berlumuran darah beredar di grup WhatsApp pada Sabtu (11/7/2020) malam.
Dalam video tersebut nampak pria itu masih sadar namun pada bagian kepala terluka parah hingga berdarah. Ada beberapa orang didekat pria tersebut yang mencoba menolong.
BACA JUGA: Keluarga Sebut Korban Pergoki Maling, Cerita Pria Bersimbah Darah di Cisaat Sukabumi
Dari lokasinya, tempat pria itu terkapar berada tak jauh dari Vihara Widhi Sakti, di Jalan Pajagalan, Nyomplong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.
Beberapa orang dalam video tersebut menyebut bahwa pria berkaos hitam itu menjadi korban pembacokan geng motor. Korban disebut-sebut sebagai pedagang tahu bulat. "Tukang tahu (bulat)," kata seorang pria di video tersebut.
Di dekat pria itu juga terlihat mobil bak terbuka warna putih yang digunakan untuk jualan tahu bulat keliling.
"Loncat dari mobil tahu bulat," terdengar suara percakapan dalam video itu.
BACA JUGA: Pedagang Kopi Asal Aceh Tewas Bersimbah Darah di Cibadak, Saksi Lihat Diduga Pelaku
Belum ada penjelasan dari pihak kepolisian seoal kejadian tersebut. Namun dari keterangan yang dihimpun, kejadian tersebut terjadi pada pukul 22.30 WIB.
"Sementara kita sedang menelusuri kejadian tersebut," jelas Kasat Reskrim Polres Sukabumi AKP Cepi Hermawan.
Editor : Andri Somantri