Sukabumi Update

TPU Gunung Cabe Cimaja Sukabumi, Tempat Peristirahatan Terakhir Reni Marlinawati

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar duka untuk warga Sukabumi. Reni Marlinawati, politisi senior Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kelahiran Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat meninggal dunia, Jumat (7/8/2020) sekira pukul 14.15 WIB. Alhmarhumah wafat akibat serangan jantung dan sempat mendapat perawatan di RSCM Jakarta. 

Pihak keluarga di Sukabumi sudah mempersiapkan pemakaman. Almarhumah akan dimakamkan TPU Gunung Cabe, Desa Cimaja, Kecamatan Cikakak pada hari ini Sabtu (8/8/2020). Sebelum dimakamkan, jenazah akan disalatkan di Masjid Al-Ikhlas, yang tak jauh dari rumah duka di Kampung Cimajagirang, Desa Cimaja, Kecamatan Cikakak. 

BACA JUGA: Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Reni Marlinawati Politisi PPP dan Bacalon Bupati Sukabumi Wafat

Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, Reni Marlinawati lahir pada tanggal 10 Maret 1973 di Sukabumi, Jawa Barat. Almarhumah merupakan Wakil Ketua Umum DPP PPP dan sebelum menjadi politisi PPP, Reni aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), dan hingga saat ini masih sangat aktif di KAHMI (Korp Alumni HMI).

Saat menjabat dua periode sebagai anggota DPR RI dari daerah pemilihan Kota dan Kabupaten Sukabumi, Reni juga dikenal getol menyambangi warga Sukabumi.

Meski pada Pileg 2019 lalu Reni tak terpilih kembali, namun Reni masih ingin mengabdikan diri untuk Sukabumi dengan maju sebagai bakal calon Bupati Sukabumi. Reni diusung oleh PPP, berpasangan dengan Sirojudin yang diusung PDIP.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI